Published: 2023-08-01

Pengaruh Kinerja Keuangan Terhadap Nilai Perusahaan Dengan Pengungkapan Corporate Social Responbility Dan Good Corporate Governance Sebagai Variabel Pemoderasi

DOI: 10.35870/jemsi.v9i4.1297

Issue Cover

Downloads

Article Metrics
Share:

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengidentifikasi pengaruh kinerja keuangan terhadap nilai perusahaan manufakur dengan penggunaan dua variable pemoderasi yaitu corporate social responsibility (CSR) dan good corporate governance (GCG) dengan menggunakan perusahaan manufaktur di Bursa Efek Indonesia (BEI) sebagai studi kasusnya. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis studi dengan metode deskriptif kuantitatif, yaitu suatu studi atau kajian yang dalam pelaksanaanya bertujuan untuk menggali dan menjelaskan perbedaan antar banyaknya variabel yang diteliti. Varibel penelitian dan operasional variable yang terdapat dalam penelitian ini diantaranya yaitu kinerja keuangan yang diproksikan dengan ROA, nilai perusahaan yang diproksikan dengan Tobins Q, CSR yang diproksikan dengan 79 items, dan GCG yang diproksikan dengan kepemilikan manajerial. Metode analisisi yang digunakan dalam adalah uji asumsi klasik dan uji model. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 7 perusahaan manufaktur sector otomotif yang terdaftar di Bursa Efek Indoensia. Sehingga di dapat hasil penelitian berdasarkan perhitungan SPSS dinyatakan bahwa kinerja keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan (PBV), Pengungkapan Corporate Social Responsibility (CSR)  dan Good Corporate Governamce GCG) yang bertindak sebagai variabel moderating berpengaruh terhadap Kinerja keuangan dengan nilai perusahaan.

Keywords

No keywords available.

Peer Review Process

This article has undergone a double-blind peer review process to ensure quality and impartiality.

Indexing Information

Discover where this journal is indexed at our indexing page to understand its reach and credibility.

Open Science Badges

This journal supports transparency in research and encourages authors to meet criteria for Open Science Badges by sharing data, materials, or preregistered studies.